Manado, DetikManado.com – Persatuan Pemuda Morowali Utara atau ‘Morokoa Youth’ menggelar Musyawarah Besar ke- 3 tahun 2021 dan Penerimaan Anggota Baru (PAB) bertempat di Sekretariat Asosiasi Media Siber (AMSI) Sulut, Sabtu (23/10/2021).

Dalam pelaksanaan Mubes ini, peserta disambut oleh Ketua AMSI Sulut Agus Hari dan beberapa perwakilan jurnalis yang menyambut baik akan kegiatan ini.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada adik-adik Morokoa yang akan melaksanakan Mubes disini karena ini bukan hanya rumah untuk jurnalis saja tetapi untuk semua masyarakat, Komunitas, mahasiswa yang ingin belajar bersama untuk hal-hal yang positif,” ujar Hari.

Dia juga mengapresiasi Morokoa Youth yang melaksanakan kegiatan ini sebagai wujud persatuan anak-anak rantau di Sulut yang akan selalu menopang satu dengan yang lainnya.

“Kalian jauh dari orang tua dan mereka hanya mendukung dalam doa sehingga teman- teman yang ada disinilah yang akan saling menjaga dan menguatkan,” jelasnya.

Sementara itu Ketua terpilih ‘Morokoa Youth’ periode 2021-2021 Hilarius go’o mengatakan sangat bersyukur atas limpahan dari Tuhan Yang Maha Esa atas karya dan semua yang terjadi dalam hidupnya.

“Jujur pertama saya masuk Morokoa Youth pada Tahun 2019, saya belum tahu apa – apa soal organisasi ini sendiri, tapi dengan berjalannya waktu saya mengerti bahwa itu adalah kerukunan anak-anak muda Kabupaten Morowali Utara di Manado,” jelas Haris sapaan akrabnya.

Lanjut dia, pada hari ini tanggal 23 Oktober 2021 dirinya bersukur kepada Tuhan Yesus Bunda Maria, karena dirinya terpilih menjadi salah satu bagian dari ‘Morokoa Youth’ yang diberi tanggung jawab menjadi seorang ketua umum.

“Harapan saya kedepan semoga di masa kepemimpinan saya Morokoa Youth mampu lebih berkembang di Kota Manado terlebih mampu lagi di kenal oleh orang tua kami dia Morowali Utara. Semoga kami makin jaya dan semakin bersatu,” tandas Haris.(ml)

Print Friendly, PDF & Email
  • Whatsapp

Source