Minahasa Tenggara (ANTARA) – Sekretaris Daerah (Sekda) Minahasa Tenggara David Lalandos meminta warga khususnya di daerah rawan bencana agar mewaspadai bencana alam seperti hujan dan dampaknya.

“Sudah beberapa hari ini, curah hujan di Minahasa Tenggara cukup tinggi. Makanya kami minta masyarakat di kawasan rawan bencana untuk tetap waspada,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Minahasa Tenggara David Lalandos di Ratahan, Senin.

Menurut dia, sebagian wilayah Minahasa Tenggara merupakan daerah rawan bencana seperti banjir dan longsor ketika hujan melebihi batas normal.

“Kami terus menghimbau masyarakat untuk terus meningkatkan kewaspadaan sebab wilayah Minahasa Tenggara merupakan daerah rawan bencana,” ujar dia.

Sekda juga meminta masyarakat yang berada di daerah rawan bencana untuk mencari tempat yang aman ketika hujan susah melebihi batas normal.

Seluruh perangkat daerah disiagakan untuk mewaspadai terjadinya bencana di wilayah tersebut.

“Semua jajaran pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara di setiap tingkatan dihimbau meningkatkan kewaspadaan dan bergerak cepat jika ada laporan bencana di wilayah tempat tinggal masing-masing,” kata dia.

Source